Rabu, 15 Februari 2012

Elemen Penunjang di Ruang Keluarga

detail berita
ruang keluarga (foto: deviworld-bebi-blogspot)
JAKARTA - Ruang keluarga merupakan ruangan paling hangat di antara ruang-ruang lain di rumah. Ini, karena ruang tersebut merupakan ruang tempat berkumpul Anda bersama orang-orang yang Anda cintai.

Mendesain ruang keluarga yang cantik, sebenarnya tidak sulit. Untuk tampilan yang lebih berbeda, Anda bisa memadukan ruangan Anda yang sudah modern dengan konsep etnik Jawa yang lebih tradisional dan konvensional. Hasilnya? Bisa jadi membuat Anda terkejut.

"Anda bisa menggunakan furnitur kayu jati berukir dari Jepara untuk tempat duduk dan meja di ruang keluarga. Ukurannya disesuaikan dengan ukuran ruang keluarga tentunya. Jika ruang keluarga itu luas, Anda boleh meletakkan furnitur kayu yang cukup besar di situ. Tapi, jika ruangan kecil, sebaiknya furniturnya juga mengikuti karena nanti bisa mengurangi space ekstra di ruangan tersebut," kata desainer interior Fifiana.

Fifiana menambahkan, pada umumnya saat seluruh anggota keluarga berkumpul,mereka justru lebih senang bercengkerama di lantai. Jadi, jika space berkurang karena kehadiran furnitur yang terlalu besar, nanti bisa mengganggu aktivitas Anda. Untuk menambah ciri lain yang menyimbolkan nuansa Jawa ,Anda bisa memasang hiasan ala Jawa, seperti wayang, entah itu dari kayu atau logam.

"Orang Jawa terkadang cenderung agak sentimental. Jadi, mereka biasanya suka memasang yang mengingatkan pada sesuatu yang lama atau kuno.
Misalnya pajangan berbentuk sepeda ontel dari logam," kata Fifiana.

Jangan biarkan dinding Anda kosong melompong tak terisi. Hiasi dengan lukisan atau gambar wayang maupun kesenian artistik wall hanging batik. Anda bisa memadukannya dengan lukisan abstrak untuk menimbulkan kesan modern. Pada umumnya rumah bernuansa etnik Jawa memiliki warna rumah yang cenderung ke alam.

Entah itu warna yang dihasilkan cat dinding maupun material bangunan, seperti batu bata atau kayu. Namun, untuk rumah Jawa yang lebih modern, Anda tak perlu terpaku pada konsep kaku tersebut.Anda dapat membuat ruang keluarga memiliki perpaduan antara warna alam dan modern.

Jika Anda sudah memiliki banyak unsur kayu di dalam ruang keluarga, entah itu berasal dari furnitur maupun elemen-elemen hiasannya, maka Anda bisa memberi warna dinding dengan warna-warna yang lebih modern,seperti warna peachatau pink pucat.

Namun, jika dinding rumah Anda memiliki warna asli batu bata dan Anda tidak melapisinya lagi dengan semen atau cat dinding, maka kurangi pemakaian kayu di dalam ruangan. Tambahkan unsur elemen logam melalui hiasan dinding atau hiasan yang diletakkan di atas rak.

Jika furnitur Anda berupa sofa modern dan dinding Anda pun dilapisi semen seperti umumnya dinding rumah modern,maka Anda bisa menghasilkan nuansa etnik Jawa dari penggunaan hiasannya.


SUmber : www.property.okezone.com/elemen-penunjang-di-ruang-keluarga

Cari rumah..?? Propertykita Lebih banyak pilihanya...!!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar