Rabu, 22 Februari 2012

Posisi dan Jumlah Pilar Rumah yang Ideal

TIANG atau pilar merupakan elemen bangunan yang tidak bisa diremehkan keberadaannya. Bila dilihat dari kacamata feng shui, pilar yang ditampilkan secara polos bakal memberikan kesan sempit dan tidak nyaman di dalam ruangan.

Menurut pakar feng shui Jane Kumala, pilar dalam kaidah fengsui merupakan tiang yang menyangga sebuah bangunan. Bila pilar ditempatkan pada posisi yang tidak cocok, bakal mendatangkan persoalan atau nasib buruk bagi penghuninya.

Sebaliknya, jika tiang atau pilar ditempatkan pada posisi yang baik, penghuni dapat mengarahkan terciptanya sebuah keharmonisan. Idealnya pilar dibuat tersembunyi, tidak rendah, dan tidak tajam. Termasuk pada bagian dalamnya yang tidak diekspos.

"Hunian modern kerap membiarkan bagian atas pilar atau beam diekspos untuk memberikan tampilan yang berbeda pada ruangan. Beam yang diekspos akan memunculkan kesan menggantung," kata arsitek Rizky Artando.

Ada baiknya Anda tidak meletakkan apa pun di bagian bawah beam. "Beam yang menonjol dapat menyebabkan gangguan kesehatan, bahkan nasib buruk, karena pilar dipercaya membawa kecurigaan. Oleh karena itu, ada baiknya menyamarkan bagian tajam pada pilar," kata Jane.

Jane menambahkan, jika terdapat pohon yang menghalangi pintu masuk, ada baiknya pohon tersebut ditebang agar keberuntungan bisa masuk menuju rumah tanpa ada hambatan.

Pilar yang buruk adalah yang berbentuk persegi. Ini dapat memberikan kekuatan negatif karena hadirnya rusuk-rusuk yang tajam pada pilar tersebut. Terdapat beberapa hal yang harus diperhatikan dalam membangun sebuah pilar, di antaranya posisi pilar tersebut, apakah di depan pintu masuk atau di samping kiri dan kanan bagian rumah.

Selain itu, ada juga posisi tiang yang dinilai tidak baik, yaitu tiang yang tidak seimbang, tiang yang posisinya lebih rendah, dan tiang tiga.

"Tiang yang tidak seimbang bakal mendatangkan energi negatif kepada penghuni rumah tersebut. Untuk tiang pada bagian dalam, sebaiknya ditempatkan lebih tinggi. Hal ini akan menunjukkan status si pemilik rumah," kata Jane.

Mengenai penempatan tiang di luar hunian, harus lebih tinggi dibandingkan tiang dalam karena bakal mendatangkan fengsui yang buruk. Sementara, tiang tiga harus selalu ditempatkan di depan rumah.


Sumber : www.property.okezone.com/posisi-dan-jumlah-pilar-rumah-yang-ideal

Cari rumah..?? Propertykita Lebih banyak pilihanya...!!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar