Rabu, 30 Mei 2012

51.117 PNS Daftar Beli Rumah Murah

detail berita
ilustrasi (Foto:okezone)
JAKARTA- Perum Perumnas dan Kementerian Perumahan Rakyat beserta pemerintah daerah dari 67 kabupaten/kota beberapa waktu lalu telah melakukan penandatangan perjanjian kerja sama (PKS) untuk membangun rumah murah bagi pegawai negeri sipil (PNS) yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.

"Sesuai perjanjian targetnya kami akan membangun sebanyak 200 ribu rumah untuk PNS, dan untuk progresnya hingga saat ini yang telah mendaftarkan diri untuk membeli rumah murah sejumlah 51.117 PNS dari berbagai wilayah Indonesia," kata Direktur Utama Perumnas Himawan Arif, di Kantor Kementerian Perumahan Rakyat, Jakarta, Selasa (29/5/2012).

Lebih lanjut Himawan mengatakan,  kerja sama yang telah dilakukan Perumnas dengan pemda dari 67 Kabupaten/Kota tersebut terdiri dari empat Pemprov, 51 Pemkab, dan 12 Pemkot.

"Sementara ini ada beberapa wilayah yang masih dilakukan penjajakan seperti Regional I, yang meliputi wilayah Sumatera dan Jawa dan Regional III meliputi wilayah Jabodetabek yang belum terlaksana. Yang paling cepat akan dilakukan pembangunan yaitu pada Provinsi Maluku Utara yang masuk dalam Regional VII, segera satu mggu ke depan sudah bisa diresmikan," terangnya.

Dia menambahkan, dalam pengadaan rumah murah untuk PNS ini dibutuhkan dukungan dari pemda maupun dari Kemenpera. Di antaranya lahan siap bangun dari  pemda, kemudahan perijinan dan regulasi atas hak lahan, sementara itu dari Kemenpera sendiri diharapkan dapat membantu SK penugasan pelaksana pembangunan rumah PNS, prasarana, sarana dan utilitas umum (PSU), dan public service obligation (PSO).

"Harga jual rumah murah untuk PNS ini sebesar Rp72 juta, dengan harga bangunan sekira Rp1,385 juta per meter persegi. Jika harga rumah tidak diintervensi, maka PSO tidak akan dipermasalahkan," imbuh Himawan.

Sementara itu Menteri Perumahan Rakyat Djan Faridz dalam kesempatan yang sama, mengungkapkan harapannya untuk menjadikan Perumnas sebagai pionir dalam pembangunan perumahan untuk rakyat.

"Kami upayakan agar Perumnas bisa kembali berjaya dan menjadi pionir dalam pembangunan di Indonesia," ujar Djan.

Kerjasama untuk pembangunan rumah murah bagi PNS ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan rumah murah dengan kualitas bangunan yang layak serta harga terjangkau, guna meningkatkan kesejahteraan PNS.

Sumber : www.property.okezone.com/51-117-pns-daftar-beli-rumah-murah

Cari rumah Propertykita ahlinya...!!

Cari rumah dijual  yang aman nyaman asri dan siap huni..?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar