(foto: interiorholic)
Untuk sebagian orang interior yang serba putih mungkin saja bukanlah pilihan tepat. Alasannya karena itu tadi, warna putih cepat kotor dan sulit untuk menjaganya tetap putih sepanjang waktu. Padahal untuk perawatan desain interior putih tidak sesulit yang dibayangkan.
Ada cara-cara mudah yang bisa Anda terapkan untuk interior putih di rumah maupun di kantor ataupun butik. Simak ulasannya yang dikutip dari Interiorholic, Rabu (16/5/2012).
1. Mencegah noda
Hal pertama sudah pasti mencegah datangnya noda pada desain putih itu sendiri. Caranya dengan lebih berhati-hati menggunakan setiap elemen yang berwarna putih ketika Anda sedang makan atau melakukan aktifitas lain yang melibatkan banyak hal dan barang-barang berwarna. Kemudian, disiplin dalam menaruh kembali setiap perabot ke tempat asalnya. Untuk cat dinding sebaiknya Anda menggunakan cat yang dapat dicuci permukaannya, sehingga begitu terkena sedikit noda, dinding putih Anda bisa langsung dibersihkan.
2. Segera bersihkan
Jika ada bagian yang terkena noda, segera dibersihkan dengan menggunakan kain yang sedikit dibasahi atau lembab. Dengan demikian proses pembersihan akan lebih mudah dan interior Anda tetap putih bersih. Lindungi permukaan yang sensitif terhadap noda, dan lakukan secara halus dan perlahan. Usahakan melakukan pembersihan debu dengan penyedot, rutin setiap minggunya.
3. Gunakan material yang mudah dicuci
Bahan atau metarial yang mudah dicuci dan mudah dilepas sangat membantu dalam mempertahankan desain interior putih yang cantik. Permukaan dinding yang menggunakan cat anti noda atau yang dapat dicuci pun membuat pembersihan dan perawatan desain interior putih jadi lebih mudah hingga bertahan lama.
4. Menghindari area 'sibuk' di rumah
Sebaiknya hindari area pada hunian yang paling tinggi frekuensi dimanfaatkan oleh penghuni rumah, seperti ruang tamu dan ruang keluarga. Mempertahankan desain interior yang serba putih di ruangan-ruangan tersebut cukup sulit. Karena area ini setiap menit akan dilewati atau diduduki. Untuk itu Anda harus berhati-hati tidak terkena noda makanan dan lainnya, sebab akan sangat menonjol pada titiknya dan tentu saja mengganggu visual ruangan. Akan lebih mudah jika Anda sedikit menkombinasikan desain putih dengan yang berwarna netral pada beberapa titik di ruangan 'sibuk' ini.
Sumber : www.property.okezone.com/kiat-menjaga-interior-yang-serba-putih
Cari rumah Propertykita ahlinya...!!
Cari rumah dijual yang asri aman nyaman dan siap huni..??
Tidak ada komentar:
Posting Komentar