Senin, 30 April 2012

Apartemen Unit Kecil Paling Diincar di Singapura

detail berita
Apartemen tipe 'shoebox' di Singapura (foto: property report)
SINGAPURA - Statistik penjualan properti baru di Singapura mengungkapkan semakin populernya apartemen tipe 'shoebox', yakni unit apartemen yang ukurannya lebih kecil dari 50 meter persegi (m2). Angka penjualan untuk apartemen tipe tersebut mencatat nilai positif, yakni sekira 27 persen pada kuartal pertama.

Para analis properti setempat juga menyebutkan, penjualan tersebut merupakan angka tertinggi sejak apartemen tipe 'shoebox' ini mulai dipasarkan pada tiga tahun lalu. Menurut kepala peneliti di Chesterton Suntec International Colin Tan, pengembang masih terus berusaha untuk membuat unit-unit yang dapat menariok banyak konsumen pada proyek mereka.

"Satu-satunya jalan adalah dengan tetap membuat unit berukuran kecil atau jika memungkinkan dapat dibuat unit yang lebih kecil lagi ukurannya. Dan tren ini akan terus berlanjut karena mengingat saat ini harga properti sedang dalam kondisi stabil," kata Tan, seperti yang dilansir Today Online, Senin (30/4/2012), 

Senada dengan Tan, penenliti senior DWG Lee Sze Teck juga mengatakan, dari analisis yang mereka lakukan  terlihat bahwa ukuran rata-rata unit yang dipasarkan semakin mengecil, mulai dari 980 m2 pada kuartal kedua tahun lalu, turun lagi ke ukuran yang lebih kecil, yakni 710 m2 pada kuartal pertaman tahun ini.

"Unit kecil seukuran 75 m2 dinilai sangat menguasai pasar, jumlah yang terjual lebih dari setengah dari total seluruh unit yang dijual pada berbagai proyek. Hal ini berarti pengembang sengaja meluncurkan unit yang lebih kecil untuk dijual. Peningkatan harga untuk properti yang belum rampung dapat terjadi, karena unit-unit yang lebih kecil tersebut dijual dengan harga lebih tinggi," papar Sze Teck.

Dalam sebuah hasil riset, disebutkan pada tiga bulan pertama di tahun ini, harga hunian atau rumah pribadi di Singapura tercatat menurun hingga 0,1 persen, jika dibandingkan dengan harga pada kuartal sebelumnya. Angka tersebut sesuai yang dirilis salah satu firma konsultan properti Urban Redevelopment Authority (URA). 


Sumber : www.property.okezone.com/apartemen-unit-kecil-paling-diincar-di-singapura

Cari rumah Propertykita ahlinya...!!

Cari rumah dijual  yang asri aman nyaman dan siap huni..??

1 komentar: