Rabu, 28 Desember 2011

Harga Properti di Singapura Terancam Anjlok

detail berita
foto: Singapore Skyline/Reuters
SINGAPURA - Organisasi pengembang properti utama di Singapura Real Estate Developers Association of Singapore (Redas) memperingatkan tindakan pemerintah untuk membatasi penjualan properti di negara tersebut dapat menyebabkan merosotnya pasar real estat sekaligus perekonomian di sana.

Presiden Redas Wong Heang Fine mengatakan, pengembang mungkin akan menghadapi lonjakan harga lahan. Begitu pula harga perumahan yang dinilai akan menurun, bisa semakin memperparah kondisi ekonomi Singapura yang sedang tidak stabil karena akan berdampak pula pada jumlah investor asing yang masuk.

Wong Heang juga menyampaikan keprihatinannya atas keputusan pemerintah Singapura yang disampaikan dalam pidato saat membuka perhelatan ulang tahun Redas yang ke-52 di Ritz-Carlton, Millenia Singapura, seperti dikutip dari laman Straitstime, Rabu (28/12/2011).

Keputusan pemerintah tanggal 8 Desember dijuluki sebagai jalan keluar terberat properti Singapura sejak diberlakukannya Kebijakan Lima di September 2009 lalu, termasuk penambahan harga materai sebesar 10 persen untuk pembelian properti asing.


Sumber : hwww.property.okezone.com/harga-properti-di-singapura-terancam-anjlok

Cari rumah..?? Propertykita Lebih banyak pilihanya...!!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar