Selasa, 26 Juni 2012

Perhatikan Ini Sebelum Pasang Lampu LED di Rumah

detail berita
Lampu LED (foto:  weeble)
SEBELUM memasang lampu jenis Light Emitting Diode (LED) di rumah, ada baiknya Anda memperhatikan beberapa aspek yang mampu memengaruhi efek pencahayaan. Dengan memperhatikan aspek ini, diharapkan bisa memaksimalkan apa yang diharapkan.

Berikut ini aspek yang perlu diperhatikan, menurut ahli pencahayaan Arwin Alwi dari Grahacipta Hadiprana.
1. Aspek harga
2. Kebutuhan pencahayaan
3. Warna
4. Elemen-elemen yang ingin ditonjolkan (hi-lite), misalkan lukisan/artwork, ataupun karpet
5. Hingga efek akhir yang ingin ditampilkan.

"Untuk penggunaan lampu LED kebanyakan dan paling maksimal itu di ruang keluarga dan kamar tidur. Sebab, di ruang-ruang ini, pencahayaannya tidak sepanjang waktu sama, ada kalanya butuh yang benar-benar terang. Tapi ada saat-saatnya juga butuh pencahaayaan yang lebih intim dan hangat," papar Arwin saat ditemui usai menjadi pembicara dalam acara Designer Interior Gathering dengan tema  "Fantastic Lighting" di Jakarta, Senin (25/6/2012).

Adapun, untuk pemasangan lampu LED di ruang keluarga sebaiknya diperhatikan beberapa hal berikut ini:
1. Menggunakan lampu LED yang bentuknya simple
2. Tidak banyak menggunakan elemen berwarna gelap. Boleh saja, jika digunakan untuk aksen pemanis
3. Penempatan lampu yang tepat, bisa menciptakan hasil berupa efek tampilan yang cantik.

Dia juga memberi sedikit saran untuk penggunaan LED pada rumah mungil atau tipe 36 m2. "Untuk rumah mungil, seperti tipe 36 penempatan cahaya jangan terlalu kompleks. Cukup pada sudut tertentu ditempatkan downlight satu, yang lainnya bisa menggunakan table lamp, atau standing lamp saja," imbuhnya.

Sumber : www.property.okezone.com/perhatikan-ini-sebelum-pasang-lampu-led-di-rumah

Cari rumah Propertykita ahlinya...!!

Cari rumah dijual  yang aman nyaman asri dan siap huni..?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar