Selasa, 05 Juni 2012

Konsep Multifungsi untuk Masalah Keterbatasan Ruang


Rumah bertipe 36 atau 45 meter persegi, atau bahkan di bawah tipe tersebut bisa dipastikan memiliki ruang-ruang terbatas. Sementara kebutuhan ruang meningkat lantaran anggota keluarga juga ikut bertambah.

Menghadirkan konsep ruang multifungsi adalah jawaban dari permasalahan keluarga yang memikirkan banyaknya ruangan dalam sebuah hunian, terutama ketika jumlah anggota keluarga semakin bertambah.

Saat ini banyak desainer dan arsitek menyarankan kepada kliennya untuk membuat ruang multifungsi demi memenuhi kebutuhan dan gaya hidup. Salah satu contohnya adalah meleburkan konsep ruang tamu dengan ruang keluarga atau meleburkan kamar anak sekaligus tempatnya bermain dan belajar.

Konsep multifungsi memang menjawab kebutuhan akan ruangan. Namun, di sisi lainnya pemilik rumah harus meningkatkan kreatifitas agar mampu menjawab fungsi ruang berbeda-beda ini.

Mendesain ruang tamu sekaligus ruang keluarga

Artinya, di sini Anda harus menghilangkan kesan kaku ruang tamu menjadi ruangan lebih hangat dan nyaman. Kondisi santai ruang keluarga tetap bisa berfungsi sebagai penerima tamu dengan hadirnya sofa sebagai tempat duduk, coffee table yang dimanfaatkan untuk sajian makanan minuman, serta didukung pencahayaan dan sirkulasi udara yang baik.

Kesalahan yang mungkin terjadi saat mengatur perabotan dalam ruang tamu multifungsi adalah tempat duduk ditata menghadap televisi. Padahal, aktivitas di ruangan ini tak semuanya mengarah pada televisi. Untuk itu, selain sofa, ada baiknya ruangan ini juga dilengkapi dengan beberapa kursi atau ottoman yang fleksibel dipindahkan apabila ingin bercakap-cakap dengan anggota keluarga lainnya.

Selain pengaturan ruangan sehingga mampu menjawab kebutuhan dua fungsi ruang, konsep multifungsi bisa ditandai dengan hadirnya partisi nonpermanen. Misalnya, lewat penyekat tak masif atau furnitur. Kesan terpisah untuk ruang tidur sekaligus ruang kerja bisa Anda lakukan dengan menambah partisi kaca atau rak buku.

Partisi kaca atau rak buku juga bisa dihadirkan sebagai sekat tak masif agar ruangan tidak menyempit. Aktivitas di dua area dalam satu ruang ini bisa tetap dilakukan. Bahkan, furnitur jenis ini dapat difungsikan sebagai tempat penyimpanan. Sementara partisi kaca dapat memberi tampilan transparan dimana cahaya dan sirkulasi diterima merata di dua area ini.


Sumber : www.properti.kompas.com/Konsep.Multifungsi.untuk.Masalah.Keterbatasan.Ruang

Cari rumah Propertykita ahlinya...!!

Cari rumah dijual  yang aman nyaman asri dan siap huni..?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar